Lembaga Riset dan Pengembangan Sumatera Utara (LRPSU) mengadakan pelatihan online dengan tema "Analisis Statistik Penelitian Menggunakan SPSS" selama 2 batch yakni pada tanggal 6 dan 7 November 2020 serta pada tanggal 4 dan 5 Desember 2020.
Kegiatan ini membahas mengenai berbagai Statistik Parametrik dan Statistik Non Parametrik melalui SPSS yang akan dibimbing oleh Narasumber LRPSU yang berpengalaman dalam hal analisis data menggunakan SPSS serta cara memahami data penelitian/research yang diperoleh. Sebelum kegiatan dilakukan, para peserta yang terdiri dari dosen, karyawan dan mahasiswa yang belum memiliki program SPSS diberikan program tersebut serta panduan/tutorial untuk menginstall program tersebut. Di sesi akhir kegiatan, peserta diinstruksikan untuk melakukan latihan mandiri terhadap sajian data untuk melakukan uji statistik terhadap data yang disajikan serta menginterpretasikan makna dari hasil pengujian.